Menu

Mode Gelap
Sukseskan Muktamar XX, Kader IMM Sumbar Siap Gebrak Palembang Audiensi HW ke UM Sumbar: Sinergi Musywil dan Milad ke-105 Aisyiyah Rekomendasikan Perbaikan Pemilu, Simak di Sini Tim MenaraMu Laporkan Pengembangan Media di Pleno PWM Pilkada Halal dan Bermartabat

berita · 14 Okt 2023 20:31 WIB ·

Prof. Masri Mansoer: “Muhammadiyah Gerakan Dakwah Islam Murni”


 Prof. Masri Mansoer saat memberikan pengajian di Nagari Surian Kabupaten Solok.(Albert) Perbesar

Prof. Masri Mansoer saat memberikan pengajian di Nagari Surian Kabupaten Solok.(Albert)

SOLOK – Ketua Majelis Pemberdayaan Waqaf dan Kehartabendaan PP Muhammadiyah, Prof. Masri Mansoer mengatakan, Muhammadiyah merupakan gerakan dakwah Islam murni. Dakwah Muhammadiyah secara utuh bersumber dari Al-Qur’an dan Sunnah.

“Warga dan kader Muhammadiyah tidak perlu ragu dan takut dalam menjalankan dakwah Muhammadiyah di tengah Masyarakat,” ungkap Masri Mansoer saat mengisi pengajian bulanan di Masjid Miftahul Jannah Jorong Balantai Nagari Surian, Jumat (13/10/2023) kemarin .

Pada dasarnya, sebut mantan wakil rektor UIN Syarif Hidayatullah Jakarta itu, bermuhammadiyah merupakan sarana dalam mendekatkan diri kepala Allah SWT dengan semangat amar ma’ruf nahi munkar.

Selain menyebarkan ajaran Islam yang murni berdasarkan Al-Qur’an dan Hadits, Muhammadiyah juga membawa misi untuk membersihkan ajaran Islam dari segala bentuk bid’ah, takhayul dan khurafat.

Baca Juga:  Aisyiyah Sijunjung Tuan Rumah Wirid Bulanan GOW

Dalam menggembirakan dakwah Muhammadiyah, kader di berbagai tingkatan harus memanfaatkan seluruh sumber daya dan berbagai sarana yang ada. Dakwah tidak hanya di atas mimbar, tapi di seluruh sendi kehidupan masyarakat.

“Ajak anak-anak kita, saudara dan lingkungan untuk menggerakkan amar ma’ruh nahi munkar. Tanamkan dan ajarkan nilai-nilai kebaikan dan jauhkan serta cegah perilaku-perilaku buruk yang menyimpang dari ajaran Islam,” ajaknya.

Kehadiran Masri Mansoer ke Surian juga tidak terlepas untuk menyemangati gerakan dakwah Muhammadiyah, umumnya di Kabupaten Solok. Bahkan, beberapa kesempatan ia hadir dalam kegiatan Muhammadiyah di Kabupaten Solok.

Wirid pengajian tersebut dihadiri Ketua PDM Kabupaten Solok, Buya Darman, Ketua LPCR Buya Sudirman, wakil ketua PDM, Drs. Zulherman dan unsur lainnya. Pengajian diikuti warga Muhammadiyah Kabupaten Solok.(Albert)

Artikel ini telah dibaca 137 kali

badge-check

Publisher

Baca Lainnya

Bangun Kolaborasi, Pemuda Muhammadiyah Kabupaten Solok Silaturahim dengan Kapolres AKBP Agung Pranajaya

23 September 2025 - 02:34 WIB

Gerakkan Ekonomi Umat, Muhammadiyah Tanah Datar Tanam 10.000 Bibit Produktif dari Aspirasi Anggota DPR RI

22 September 2025 - 09:41 WIB

Gandeng Anggota DPR RI, PDM Tanah Datar Kembangkan Kebun Bibit Rakyat dan Siapkan 35.000 Bibit Pohon Produktif

21 September 2025 - 17:20 WIB

PWM Sumbar dan PDM Agam Rumuskan Enam Program Strategis Penguatan Organisasi

15 September 2025 - 02:22 WIB

Terpilih Aklamasi, Yasmansyah Kembali Pimpin Baznas Tanah Datar

14 September 2025 - 14:46 WIB

Milad ke-31 PontrenMu Saningbaka Gelar Tabligh Akbar Hadirkan Ketua MUI Sumbar

14 September 2025 - 14:23 WIB

Trending di berita